--> √ Resep Ayam Popcorn Ala Korea Dan Cara Mudah Membuatnya

Sunday, January 13, 2019

Ayam Popcorn Ala Korea

| Sunday, January 13, 2019
Masakansehat.info - Ayam popcorn merupakan salah satu jajanan yang paling banyak diminati di Korea. Masakan yang satu ini sangat cocok untuk dijadikan cemilan atau lauk untuk makan dirumah.

Bagi anda yang hobi mencoba untuk membuat masakan korea, menu yang satu ini sangat tepat untuk anda coba. Selain memiliki rasa yang lezat, ayam popcorn ala korea ini sangat mudah untuk di buatnnya.

Penasaran bahan-bahan apa saja yang perlu anda siapkan untuk membuat menu spesial ala korea ini? Berikut adalah bahan dan tatacara memasak yang bisa anda ikuti langkah demi langkah agar ayam popcorn ala korea sukses dibuatnya.
Resep & Cara Membuat Ayam Popcorn Ala Korea Super Lezat dan Nikmat

Resep & Cara Membuat Ayam Popcorn Ala Korea

Bahan-bahan Utama :

  • 250 gr daging ayam fillet, potong dengan bentuk dadu / potong kecil-kecil
  • Garam, gula, merica bubuk
  • Bawang putih parut
  • 1 sdt Jahe parut
  • 4 sdm kanji (2 sdm untuk bahan basah dan 2 sdm untuk bahan kering)
  • 125 gr tepung untuk bahan kering dan 2 sdm untuk bahan basah
  • 2 sdm gochujang (saos pedas ala korea)
  • 1 sdm saos tomat
  • 1 sdm air perasan jeruk nipis
  • 2,5 sdm madu
  • 1 sdt kecap asin

Cara Membuat Ayam Popcorn Ala Korea :

  1. Campurkan garam, merica bubuk dan 1 sdm parutan bawang putih. Balurkan pada daging ayam sampai merata. Tunggu sampai 15 menit
  2. Bahan basah : campurkan 2 sdm kanji, 2 sdm tepung, 3-4 sdm air. Aduk rata
  3. Bahan kering : campurkan tepung terigu, garam, merica bubuk, aduk rata dan cek rasa
  4. Celupkan ayam pada bahan basah dan gulingkan pada bahan kering, goreng dengan api kecil sampai kecokelatan
  5. Tumis 1 sdt parutan bawang putih dan 1 sdt parutan jahe sampai harum. Masukkan gochujang, saos tomat, gula, kecap asin, merica bubuk, air perasan jeruk nipis, madu, aduk rata
  6. Masukkan ayam goreng, aduk rata. Angkat, taburi wijen
Setelah semua langkah diatas dilakukan, kini saatnya anda untuk mencicipi dan menyajikan masakan korea bersama keluarga anda dirumah. 

Related Posts